AdinID.net - Google merupakan salah satu perusahaan raksasa Alphabet yang paling sukses di dunia saat ini. Semua ide-ide yang dikeluarkannya mampu mengubah keadaan di dunia menjadi lebih baik. Google bukan hanya sebatas internet yang hanya bisa dilakukan untuk memberikan segala informasi saja. Namun perusahaan google juga menciptakan teknologi-teknologi baru lainnya yang dapat membuat kehidupan menjadi lebih baik.
Perusahaan google dikabarkan akan menciptakan teknologi terbaru akhir-akhir ini. Simak beberapa jenis teknologi tebaru google berikut ini.
1. Project Titan
Teknologi terbaru yang akan dibuat oleh google yaitu project Titan. Jenis project yang satu ini akan membuat jaringan internet semakin luas dengan adanya pesawat nirawak atau drone buatan google ini. Pesawat nirawak ini dikabarkan akan mampu terbang selama 5 tahun nonstop. Hal ini dapat membuat kehidupan manusia menjadi lebih baik dengan adanya bantuan project ini.
2. Project Loon
Bila sebelumnya terbuat dari pesawat, kali ini project penyebar jaringan internet dari google sengaja diluncurkan dengan menggunakan balon udara. Dengan adanya project loon ini, internet akan semakin terjangkau menuju daerah-daerah terpencil. Bahkan balon udara ini mampu terbang selama 2 tahun tanpa berhenti di udara dengan ketinggian kurang lebih 60.000 – 90.000 kaki.
3. Mobil Otonomos
Ternyata Google juga ingin meluncurkan teknologi terbaru di bidang otomotif juga. Jenis mobil yang satu ini sengaja dibuat guna mengurangi resiko kecelakaan yang terjadi seperti sekarang ini. Sudah dibuktikan dengan adanya teknologi terbaru google yang satu ini dapat menurunkan resiko kecelakaan di Amerika Serikat, pada awalnya sekitar 6 juta kini menurun hingga 1,3 juta orang setelah menggunakan mobil Otonomos ini.
4. Pil Pendeteksi Kanker
Google juga peduli dengan kesehatan para manusia yang ada di dunia ini dengan menciptakan pil pendeteksi kanker. Pil yang satu ini diteliti oleh Google X dimana pil pendeteksi kanker ini dapat menghitung partikel-partikel yang ada di dalam tubuh. Sehingga, melalui notifikasi kita akan tahu bahwa di dalam tubuh kita terdapat kanker atau tidak.
5. Kecerdasan Buatan
Semakin canggihnya teknologi, perusahaan Google juga akan membuat kecerdasan buatan. Kecerdasan buatan ini masih terus diteliti setelah mendapat kepercayaan untuk terus mengembangkannya. Pada saat itu juara dunia permainan Go mampu dikalahkan oleh kecerdasan buatan Google yang bermnama Alpha Go. Dengan adanya teknologi ini akan dapat membuat kehidupan manusia lebih baik kedepannya.
6. Memperpanjang Usia
Inovasi yang dilakukan oleh Google benar-benar luar biasa, bahkan mereka juga akan membuat teknologi yang bisa memperpanjang usia. Saat ini perusahaan Google masih sedang dalam melakukan penelitian mengenai gen. Dengan adanya penelitian melalui gen, Google berharap dapat menciptakan teknologi yang dapat memperpanjang usia seseorang.
7. Makani Power
Makani Power merupakan salah satu teknologi yang diciptakan oleh Google X milik Alphabet. Bentuk Makani Power dibuat seperti dengan layang-layang yang dapat menciptakan sumber energi di dalamnya. Dengan adanya Makani Power ini, google berharap dapat mengangkat energi sekitar 50% lebih banyak bila dibandingkan dengan turbin tradisional.
Seperti yang kita ketahui, Google selalu menciptakan ide-ide baru yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Berkatnya, segala aktivitas manusia akan semakin mudah untuk kehidupan yang akan datang.
Mungkin itu saja beberapa informasi mengenai teknologi terbaru buatan google yang dapat saya sampaikan. Semoga informasi tersebut bermanfaat untuk teman-teman semuanya, terima kasih.