7 Tips Cara Merawat Baterai Laptop - Adin ID

7 Tips Cara Merawat Baterai Laptop

7 Tips Cara Merawat Baterai Laptop


AdinID.net - Baterai merupakan sebuah komponen utama pada sebuah laptop yang berguna sebagi sumber daya. Daya baterai sendiri memiliki keterbatasan, biasanya dengan isi daya 100% baterai dapat menjaga laptop tetap menyal hingga 4 jam sampai 5 jam dengan penggunaan normal. Namun jika penggunaannya dengan aktivitas tinggi seperti bermain game contohnya, maka akan bertahan 2 jam hingga 3 jam saja.

Tips Cara Merawat Baterai Laptop

Baterai laptop pada umumnya memiliki masa pakai penggunaan antara 2 sampai 3 tahun saja jika penggunaan laptop itu sendiri secara normal. Kerusakan pada baterai laptop sendiri biasanya dikarenakan adanya kebocoran pada baterai itu sendiri yang berakibat baterai tidak bisa menyimpan daya secara normal dan akan membuat daya tersebut cepat berkurang.

Lalu bagaimana caranya agar baterai kita bisa sedikit lebih awet saat di gunakan? sinak artikel tips berikut ini!

1. Tutup aplikasi yang tidak digunakan
Beberapa aplikasi yang bekerja secara bersama-sama dalam satu waktu akan membuat laptop mu bekerja lebih keras sehingga berdampak pada kinerja baterai itu pula. Jadi alangkah baiknya jika kalian menutup aplikasi yang sedang tidak kalian gunakan.

2. Hindari baterai habis total atau charger terlalu lama
Usahakan charger laptop kalian saat baterai laptop kalian kurang dari 20% dan usahakan pula melepas charger laptop saat daya baterai sudah mencapai 100% agar baterai terhindar dari kebocoran.

3. Atur cahaya rendah
Cahaya yang terlalu terang dapat mengakibatkan daya baterai kita cepat berkurang, jadi sebaiknya kita atur cahaya layar monitor laptop kita pada cahaya rendah saja.

4. Perhatikan temeratur
Laptop yang bekerja dengan keras biuasanya akan ditandai dengan meningkatnya temeratur pada laptop tersebut yang biasanya dapat berakibat pada baterai kita juga, jadi saat kalian tahu bahwa laptop kalian mulai panas, matikan terlebih dahulu laptop kalian sampai temperatur benar-benar dingin.

5. Gunakan mode power saver
Ubahlah pengaturan daya kalian melalui panel kontrol, atau bisa juga melalui icon baterai pada taskbar kalian untuk membuka opsi power saver. Dengan fitur ini, baterai kalian akan bekerja lebih lama dikarenakan beberapa persen daya baterai akan disimpan sementara dan saat penggunaan akan dikeluarkan sedikit demi sedikit.

6. Charger original
Salah satu kerusakan pada baterai laptop biasanya juga dikarenakan kita tidak menggunakan charger yang original dan yang terjadi adalah arus listrik yang dihantarkan tidak stabil dan berakibat baterai cepat rusak.

7. Waktu pemakaian
Gunakan laptop kalian dengan waktu yang wajar agar baterai lebih tidak gampang rusak dan tentunya dengan mengistirahatkan laptop kalian sementara akan mengurangi kerusakan padfa komponen lain juga yang terdapat pada laptop tersebut.

Itulah 7 Tips Cara Merawat Baterai Laptop yang bisa kalian gunakan referensi untuk lebih meminimalisir kerusakan maupun kebocoran yang terdaoat pada baterai laptop kalian. Semoga artikel ini bermanfaat.
Please write your comments