9 Negara-Negara Dengan Teknologi Terbaik
AdinID.net - Bicara soal teknologi, kira-kira Negara mana yang paling maju di bidang teknologi? Setiap negara terus bersaing untuk menciptakan suatu hal-hal yang baru dalam dunia teknologi.
Melalui bidang teknologi, mereka mampu menciptakan karya-karya yang dapat mengangkat negaranya sebagai negara terbaik dalam bidang teknologi. Apakah Indonesia termasuk dalam salah satu negara dengan teknologi tebaik?
Berikut ini adalah beberapa 9 Negara-Negara dengan teknologi terbaik :
1. Amerika Serikat
Negara yang satu ini pastinya sudah tidak asing lagi dengan kualitas teknologi yang mereka kuasai. Dalam bidang teknologi, Amerika Serikat menjadi salah satu Negara yang paling baik bila dibandingkan dengan Negara-Negara lainnya. Beberapa teknologi besar seperti Google, Facebook, Apple dan lain-lain itu semua berasal dari Amerika serikat.
2. Jepang
Bukan hanya Asia saja, Jepang juga diakui sebagai Negara paling baik di bidang teknologi di dunia. Jepang merupakan salah satu Negara yang paling baik dalam mencapai hasil di setiap bidangnya. Jepang dikenal dengan penelitiannya yang ilmiah seperti industri mobil, elektronik, mesin dan masih banyak yang lainnya. Jepang juga membuka banyak industri di negara-negara lain, salah satunya Indonesia.
3. Korea Selatan
Berbicara soal Jepang, Kore Selatan juga menjadi salah satu Negara Asia yang sangat maju di bidang teknologi. Salah satu hal yang menajubkan ialah soal kecepatan internet di Korea Selatan memiliki kecepatan 3 kali lipat dibandingkan dengan negara AS. Beberapa teknologi yang dihasilkan seperti Samsung, LG, Hyunday dan lain-lain.
4. Rusia
Sebagai negara terbesar di dunia, Rusia juga termasuk sebagai Negara yang paling baik di bidang teknologi. Salah satu teknologi andalan dari Rusia yaitu di bidang pertahanan dan keamanan yang paling baik bila dibandingkan dengan Negara-Negara lain. Rusia menjadi salah satu Negara yang paling ditakuti untuk berperang dengannya.
5. Israel
Negara terbaik di bidang teknologi selanjutnya yaitu Israel. Negara yang satu ini dikenal dengan sistem pertahanan dan tekologi senjatanya yang sangat kuat. Sekitar 35%, Israel terkait dengan ekspor dibidang persenjataan. Israel pernah memblokir semua serangan rudal yang dilesatkan dari Gaza dengan kekuatan teknologi yang dimilikinya.
6. Jerman
Jerman juga menjadi salah satu Negara yang paling baik bergerak di bidang teknologi. Salah satu teknologi yang paling terkenal adalah teknologi otomotif seperti Mercedes Benz, BMW, Audi dan lain-lain. Bahkan baru-baru ini Jerman memimpin sebagai perusahaan teknologi kapal selam terbaik. Kapal selam bernama Dolphin tersebut juga sempat dibeli oleh Negara Israel.
7. Tiongkok
Seperti yang kita lihat sekarang ini, Tiongkok sekarang sudah merajalela dimana-mana, salah satunya di Indonesia. Tiongkok berhasil menciptakan beberapa teknologi canggi seperti robotik, semikonduktor, genetika dan lain-lain. Tiongkok menjadi salah satu negara yang berkembang pesat di bidang teknologi dalam 10 tahun terakhir ini.
8. Kanada
Salah satu Negara yang paling baik di bidang teknologi selanjutnya yaitu Kanada. Pemerintah Kanada sangat mendorong sesuatu yang berkaitan dengan ilmu dan penelitian. Hal itu supaya bisa memberikan dampak yang baik untuk Negaranya sendiri.
9. Inggris
Inggris juga menjadi salah satu Negara yang paling baik bergerak di bidang teknologi. Beberapa diantaranya adalah mesin jet, mesin lokomotif, dan lain-lain. Selain itu, Inggris juga fokus dalam teknologi di bidang pertahanan dan persenjataan. Inggris menjadi salah satu Negara yang paling baik di bidang teknologi dibanding Negara-Negara lainnya.
Itulah beberapa informasi mengenai Negara terbaik di bidang teknologi yang dapat saya sampaikan. Semoga bermanfaat, terima kasih.